Cara Merawat Rambut Rontok Pria untuk Menghindari Kebotakan

Masalah rambut rontok tidak hanya terjadi pada wanita saja, pria juga bisa mengalami masalah ini bahkan bisa lebih parah hingga menyebabkan kebotakan.

Kebotakan yang terjadi terlalu dini tentu saja akan berimbas pada penurunan penampilan dan menyebabkan menurunnya kepercayaan diri. Rambut rontok pada pria bisa disebabkan oleh berbagai macam hal.

Untuk mengatasi hal tersebut pria juga harus melakukan perawatan dengan baik layaknya wanita. Ada beberapa cara merawat rambut rontok pria yang bisa membantu Anda meminimalkan kemungkinan rambut rontok berlebih yang dapat menyebabkan kebotakan.

Cara Merawat Rambut Rontok Pria yang Harus Anda Ketahui

Cara Merawat Rambut Rontok Pria untuk Menghindari Kebotakan
Kebotakan sering terjadi pada pria karena mereka relatif malas merawat rambut yang mengalami kerontokan. Jika terjadi kerontokan yang berlebih kebanyakan pria bersifat masa bodoh karena tidak tahu hal yang mungkin terjadi setelahnya. Untuk Anda yang ingin merawat rambut rontok agar terhindari dari kebotakan, ada beberapa cara merawat rambut rontok pria yang benar untuk diikuti. Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan:

1.    Hindari Keramas Setiap Hari

Kebiasaan yang selalu dilakukan banyak pria adalah keramas yang dilakukan setiap hari. Aktivitas yang padat membuat mereka lebih nyaman jika setiap hari keramas, namun hal tersebut ternyata tidak baik dilakukan. Terlalu sering keramas akan menyebabkan kulit kepala kering dan kehilangan kelembaban aslinya. Hal tersebut menyebabkan rambut terasa gatal sehingga mudah rontok. Jadi lebih baik keramas dua kali dalam sehari saja setelah berolahraga.

2.    Cuci Rambut dengan Cuka

Cuka yang lebih dikenal sebagai bumbu masakan khusus seperti salad ternyata bisa digunakan utuk merawat rambut rontok pada pria. Kandungan asam asetat, vitamin B1 dan B2, serta asam amino di dalam Cuka mampu mengatasi kerontokan pada rambut. Selain itu bahan satu ini juga mampu membuat rambut menjadi lurus dan berkilau dengan alami. Cara merawat rambut rontok pria dengan cuka adalah menggunakannya sebagai kondisioner setelah keramas.

3.    Gunakan Telur Sebagai Masker Rambut

Mungkin sebagian dari Anda merasa jika menggunakan telur sebagai masker rambut pasti akan berbau amis. Namun telur yang digunakan sebagai masker rambut ini sangat ampuh untuk mengatasi rambut rontok pria. Kandungan protein yang tinggi di dalamnya mampu memberikan nutrisi yang baik untuk pertumbuhan rambut. Gunakan telur sebagai masker rambut sebelum keramas agar bau amis hilang ketika Anda selesai keramas menggunakan shampoo.

4.    Lakukan Pemijatan Pada Kepala Menggunakan Minyak Kelapa

Cara merawat rambut rontok pria yang terakhir bisa Anda lakukan adalah mengoleskan minyak kelapa ke bagian rambut sambil dilakukan pemijatan. Kandungan asam lemak esensial dan vitamin yang ada di dalam minyak mampu menjaga kesehatan kulit kepala. Bahkan sejak jaman kuno minyak ini sudah banyak digunakan untuk menyuburkan rambut. Sedangkan pemijatan yang dilakukan dapat membantu folikel rambut selalu aktif.

Baca juga "4 Cara Merawat Rambut Rontok dengan Bahan Alami yang Direkomendasikan"

Dengan adanya ulasan artikel Cara Merawat Rambut Rontok Pria untuk Menghindari Kebotakan, kami berharap semoga bisa menjadi motivasi bagi Anda untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan secara optimal. Sekian dari kami, semoga bermanfaat dan jangan lupa bagikan artikel ini ke sosial media Anda ya...